(0362) 21440
dkpp@bulelengkab.go.id
Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan

Evaluasi Kegiatan Pekarangan Pangan Lestari (P2L) Pada Kelompok Wanita Tani (KWT) di Beberapa Desa Kec. Kubutambahan

Admin dkpp | 10 September 2021 | 225 kali

Jumat, 10 September 2021
Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Buleleng melaksanakan pendampingan dalam evaluasi kegiatan Pekarangan Pangan Lestari (P2L) pada Kelompok Wanita Tani (KWT) Desa Kubutambahan, Sekumpul, Galungan, Lemukih, dan Jinengdalem, yang pelaksanaannya dipusatkan di KWT Desa Kubutambahan.
Evaluasi tersebut diselenggarakan langsung oleh tim dari Inspektorat Jenderal Kementerian Pertanian, serta hadir dari DKPP Buleleng yaitu Kepala Bidang Penganekaragaman Konsumsi dan Keamanan Pangan (drh. Anak Agung Sagung Bulan, MM.), Kepala Seksi Konsumsi Pangan, Kepala Seksi Penganekaragaman Konsumsi dan Promosi Pangan, beserta Staf terkait.
5 KWT tersebut merupakan penerima P2L Penumbuhan Tahun 2019 dan Pengembangan Tahun 2020.
"Jiwa dan Hati DKPP, Bersama Kita Bisa"
Mungkin gambar 2 orang, orang berdiri dan luar ruangan