(0362) 21440
dkpp@bulelengkab.go.id
Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan

PEMBINAAN PERSIAPAN PENYALURAN BANTUAN KEPADA PELAKU USAHA PERIKANAN BULELENG

Admin dkpp | 08 Januari 2026 | 165 kali

PEMBINAAN PERSIAPAN PENYALURAN BANTUAN KEPADA PELAKU USAHA PERIKANAN BULELENG
Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Buleleng melalui Bidang Pemberdayaan Masyarakat Perikanan melaksanakan pembinaan dalam rangka persiapan penyaluran bantuan hibah uang sektor perikanan kepada 5 pelaku usaha perikanan yaitu Kelompok Pengolah dan Pemasar (Poklahsar) meliputi :
1. Poklahsar Segara Mulia
2. Poklahsar Sari Mekar I
3. Poklahsar Sari Mekar II
4. Poklahsar Pala Sari
5. Poklahsar Segara Amertha
Kegiatan tersebut dilaksanakan di Unit Pengolah Ikan (UPI) Sari Mekar I dan II, Desa Pengastulan, Kecamatan Seririt. Pembinaan ini dihadiri oleh Kepala Dusun Pengastulan, Penyuluh Perikanan, serta pengurus masing-masing Poklahsar. Kamis (08/01)
Dalam pembinaan ini disampaikan arahan terkait pengajuan proposal hibah uang, khususnya agar harga barang yang diusulkan disesuaikan dengan harga pasar serta jenis barang yang diajukan telah sesuai dengan kebutuhan kelompok dan mendukung kegiatan pengolahan hasil perikanan.
Selain itu, kelompok juga dihimbau untuk melaksanakan proses pengolahan hasil perikanan secara higienis dan sesuai dengan standar sanitasi guna menjaga mutu dan kualitas produk ikan agar tetap aman, bermutu, dan layak dikonsumsi hingga sampai kepada konsumen.