(0362) 21440
dkpp@bulelengkab.go.id
Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan

(DKPP) Kabupaten Buleleng Bersinergi Dengan Penyuluh Perikanan Kab. Buleleng Menggelar Pembinaan Perihal Kelembagaan Pelaku Utama Sektor Kelautan dan Perikanan kepada Kelompok Usaha Bersama (KUB) Sari Sedana Samudra

Admin dkpp | 04 Oktober 2022 | 20 kali

Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Buleleng bersinergi dengan Penyuluh Perikanan Kab. Buleleng menggelar pembinaan perihal Kelembagaan Pelaku Utama Sektor Kelautan dan Perikanan kepada Kelompok Usaha Bersama (KUB) Sari Sedana Samudra, Desa Bondalem, Kecamatan Tejakula pada hari Selasa, 4 Oktober 2022, dalam rangka pembekalan administrasi kelembagaan, pengecekan kesesuaian serta pengelolaan bantuan hibah barang berupa Sarana/Prasarana Perikanan Tangkap, dan capaian realisasi fisik program, serta diharapkan dapat meningkatkan wawasan dalam berorganisasi, tata kelola kelompok, kapasitas, dan kapabilitas pengurus serta anggota kelompak dalam jangka waktu berkepanjangan.
Kegiatan pembinaan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala DKPP Buleleng (I Gede Putra Aryana, S.Sos., MAP) yang didampingi Kabid Pemberdayaan Masyarakat Perikanan (Abdul Manap, S.Pi), Fungsional Pembina Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan (Ir. Putu Sutama), Fungsional Pengelola Produksi Perikanan Tangkap (I Wayan Darmayasa, A.Md), Staf terkait, dan Penyuluh Perikanan Buleleng dari wilayah binaan setempat.
"Jiwa dan Hati DKPP.. Bersama Kita Bisa"