Beranda/Berita/Melaksanakan Identifikasi Lokasi Rencana Program Mina Padi
Melaksanakan Identifikasi Lokasi Rencana Program Mina Padi
Admin dkpp | 14 September 2023 | 46 kali
Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Buleleng melalui Bidang Pemberdayaan Masyarakat Perikanan (PMP) melaksanakan Identifikasi Lokasi Rencana Program Mina Padi di Kelompok Pembudidaya Ikan (Pokdakan) Dwiloka, Desa Kayuputih, Kecamatan Banjar pada hari Kamis, 14 September 2023 yang dihadiri Kabid PMP DKPP Buleleng (Abdul Manap, S.Pi.) bersama Fungsional Analis Pasar Hasil Perikanan (Nyoman Sura Yadnya, S.Pd.) dan staf terkait, serta Penyuluh Perikanan Kab. Buleleng di wilayah binaan setempat, yang dimana kegiatan ini merupakan upaya memberikan penjelasan, pembinaan dan diskusi mengenai kesiapan kelompok untuk menjadi lokasi Program Mina Padi pada tahun 2024
Terdapat beberapa topik yang disampaikan dalam kegiatan ini yaitu mengenai latar belakang kelompok, pengalaman pelaksanaan program Mina Padi secara teknis, manajemen kelembagaan kelompok, perencanaan titik lokasi pelaksanaan Program Mina Padi, hingga perencanaan layout/bentuk kolam budidaya ikan, kemudian dilanjutkan penandatanganan surat pernyataan kesanggupan kelompok dalam mengelola Program Mina Padi tahun mendatang. Pokdakan Dwiloka membagi rencana lokasi Mina Padi di 5 titik yang keseluruhannya dikelola oleh anggota kelompok. Sejauh ini, respon kelompok sangat antusias dan berminat untuk melaksanakan program Mina Padi di tahun mendatang.