Lomba Mancing Dalam Rangka Menyambut Peringatan Ke-418 Tahun Dirgahayu Kota Singaraja
Admin dkpp | 27 Maret 2022 | 161 kali
Minggu, 27 Maret 2022
Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Buleleng yang pada kesempatan ini bekerjasama dengan Kelompok Masyarakat Pengawas (Pokmaswas) Satya Bahari, Desa Bukti, Kecamatan Kubutambahan dalam menggelar serangkaian kegiatan yang meliputi :
- Lomba Mancing;
- Pelepasliaran Tukik;
- Pembersihan Pesisir Pantai;
Dalam rangka menyambut peringatan Ke-418 Tahun Dirgahayu Kota Singaraja, dan sekaligus memeriahkan HUT Perdana Pokmaswas Satya Bahari yang bertempat di Pantai Tukad Puyung, Desa Bukti.
Rangkaian kegiatan tersebut diawali dengan sambutan yang disampaikan oleh Kepala DKPP Buleleng Bapak I Gede Putra Aryana, S.Sos., MAP serta sambutan dari Perbekel Desa Bukti dan arahan dari Panitia kegiatan, kemudian terdapat susunan acara yaitu diantaranya :
- Pelepasan Tukik ke laut bersama seluruh hadirin yang terdiri dari tamu undangan dan peserta lomba;
- Pembukaan Lomba Mancing oleh Kepala DKPP Buleleng, dengan melepas peserta lomba ke laut;
- Gotong Royong dalam pembersihan pesisir pantai yang melibatkan Siswa - Siswa sekolah di wilayah Desa Bukti;
- Penimbangan terhadap ikan hasil pemancingan peserta;
- Pengumuman Juara peserta dan penyerahan Hadiah Lomba Mancing.
Kegiatan ini juga dihadiri oleh Sekretaris DKPP Buleleng (Ir. Jon Benni Ariatman, MAP), Kabid Pemberdayaan Masyarakat Perikanan (Abdul Manap, S.Pi), Pembina Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan (Ir. Putu Sutama), Analis Akuakultur (Nyoman Agus Sudarta, S.Pi), Pengelola Produksi Perikanan Tangkap (I Wayan Darmayasa, A.Md) beserta Staf di lingkup Bidang Perikanan dan Sekretariat DKPP Buleleng, kemudian turut hadir Penyuluh Perikanan Kab. Buleleng, Camat Kubutambahan, Kapolsek Kubutambahan, Danramil Kubutambahan, Kelian Desa Adat Bukti dan Sanih, Ketua BPD Desa Bukti, serta perangkat/aparat dan masyarakat desa setempat.
"Jiwa dan Hati DKPP, Bersama Kita Bisa"