Beranda/Berita/Panen Perdana Budidaya Ikan Nila Pada Kaji Terap Minapadi yang Dilaksanakan di POKDAKAN Mina Purna Karya
Panen Perdana Budidaya Ikan Nila Pada Kaji Terap Minapadi yang Dilaksanakan di POKDAKAN Mina Purna Karya
Admin dkpp | 15 Oktober 2021 | 141 kali
Jumat, 15 Oktober 2021, Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Buleleng menghadiri kegiatan panen perdana budidaya ikan nila pada kaji terap Minapadi yang dilaksanakan di Kelompok Pembudidaya Ikan (POKDAKAN) Mina Purna Karya, Desa Subuk, Kecamatan Busungbiu
Pada kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Dinas DKPP Buleleng (I Gede Putra Aryana, S.Sos, MAP), Kabid Pemberdayaan Masyarakat Perikanan (Abdul Manap,S.Pi), Kasi Pelatihan dan Pengembangan SDM Perikanan (Nyoman Sura Yadnya, S.Pd), Kasi Penyuluhan dan Kelembagaan Masyarakat Perikanan (Ir. Putu Sutama), Kasubag Perencanaan, serta Penyuluh Perikanan wilayah binaan terkait. Hadir pula Camat Busungbiu beserta jajaran, dan Aparatur Desa Subuk
Pada panen perdana ini dihasilkan panen ikan nila sebanyak kurang lebih 400 kg dengan ukuran 3 sampai 4 ekor/Kg. Budidaya ikan sistem Minapadi ini merupakan kaji terap yg dilaksanakan oleh DKPP Buleleng sebagai percontohan pengembangan budidaya ikan dengan padi (Minapadi). Pada kesempatan ini juga dilaksanakan pembinaan terkait teknis panen, pemasaran dan rencana budidaya ikan selanjutnya.