(0362) 21440
dkpp@bulelengkab.go.id
Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan

Monev dan Pembinaan Terkait Bantuan Hibah Sektor Perikanan Tangkap

Admin dkpp | 18 September 2024 | 108 kali

Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Buleleng melalui Bidang Produksi Perikanan melakukan monev dan pembinaan terkait Bantuan Hibah Sektor Perikanan Tangkap bersumber DAK (Dana Alokasi Khusus) Tahun 2021 & Tahun 2023 di beberapa Pelaku Utama Sektor Kelautan dan Perikanan / Kelompok Nelayan yaitu diantaranya KUB (Kelompok Usaha Bersama) Putra Samudra Indah, KUB Sinar Remaja, dan KUB Sari Mekar Segara Desa / Kecamatan Kubutambahan, pada hari Rabu, 18 September 2024.
Kegiatan ini dihadiri Fungsional Pengelola Produksi Perikanan Tangkap DKPP Buleleng (I Wayan Darmayasa, A. Md) bersama staf, Perbekel Desa Kubutambahan, dan Penyuluh Perikanan Buleleng selaku pendamping masing - masing kelompok. Monev dan pembinaan ini bertujuan untuk mengetahui pemanfaatan dan pengelolaan terhadap hibah yang telah diterima kelompok Nelayan.