Beranda/Berita/Rapat koordinasi kegiatan FSVA (Food Security and Vulnerability Atlas) / Peta Ketahanan dan Kerentanan Pangan
Rapat koordinasi kegiatan FSVA (Food Security and Vulnerability Atlas) / Peta Ketahanan dan Kerentanan Pangan
Admin dkpp | 23 Juli 2024 | 4 kali
Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Buleleng mengikuti Rapat koordinasi kegiatan FSVA (Food Security and Vulnerability Atlas) / Peta Ketahanan dan Kerentanan Pangan dari Dana Dekonsentrasi Tahun 2024 di Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Bali pada hari Selasa, 23 Juli 2024 yang dihadiri Fungsional Analis Ketahanan Pangan ( I Gusti Bagus Ngurah Agung Surya Wibawa, S.PT.), serta jajaran instansi pengampu sektor Ketahanan Pangan se-Bali.
Titik fokus pembahasan rapat ini yaitu mengenai pengadministrasian, yang mana untuk perjalanan dinas wajib menggunakan at cost, pembelian BBM menyertakan Nota Pertamina dan dokumentasi semua jenis kegiatan wajib menggunakan aplikasi Opened Camera.