Beranda/Berita/Pendampingan Pada Kegiatan di Lumbung Pangan Masyarakat (LPM) Subak Kedis
Pendampingan Pada Kegiatan di Lumbung Pangan Masyarakat (LPM) Subak Kedis
Admin dkpp | 28 September 2021 | 160 kali
Selasa, 28 September 2021
Bidang Distribusi dan Cadangan Pangan Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Buleleng yang dihadiri oleh Kepala Seksi Cadangan Pangan bersama Staf terkait, melaksanakan pendampingan pada kegiatan di Lumbung Pangan Masyarakat (LPM) Subak Kedis yang bekerjasama dengan Bank BRI dan menerapkan pelayanan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) kepada penerima sebesar 10 Kg/Kepala Keluarga (KK).
Kemudian kegiatan pendampingan berlanjut di Subak Gebang dengan diketahui terdapat stok beras sebanyak 3 Ton 700 Kg dan Stok Gabah sebanyak 5 Ton 200 Kg yang dalam kondisi baru panen, serta perkembangan dana stimulus yang baik dikedua LPM tersebut.