Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Buleleng melalui Bidang Ketersediaan dan Kerawanan Pangan melaksanakan beberapa kegiatan pada hari Selasa, 6 Juni 2023, yaitu antara lain :
1) Bertempat di Ruang Rapat Kantor Bupati Buleleng, guna mengikuti Zoom Meeting Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Inflasi Kebutuhan Pokok/Primer yang dipimpin oleh Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Jenderal Polisi (Purn) Prof. Drs. H. Muhammad Tito Karnavian, M.A., Ph.D. serta
melibatkan Narasumber dari kementerian/lembaga terkait lainnya, kemudian diikuti oleh peserta rapat yang terdiri dari Asisten Perekonomian dan Pembangunan - Sekretariat Daerah Kabupaten Buleleng (Ni Made Rousmini, S.Sos., M.A.P.), Analis Ketahanan Pangan DKPP Buleleng (Ni Made Atmadewi, S.P., M.A.P.), dan jajaran instansi/lembaga lainnya ditingkat Provinsi maupun Kabupaten/Kota yang tergabung dalam Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID). Terdapat beberapa hal yang ditekankan pada rakor tersebut, yaitu seperti berikut :
a) Diharapkan dukungan guna mengantisipasi dampak cuaca El Nino dalam penerapan waktu tanam komoditi bahan pokok dengan peningkatan harga jagung;
b) Diharapkan dukungan Pemerintah Daerah (Pemda) terhadap ketersediaan dan stabilisasi pangan serta kesiapsiagaan krisis pangan dengan pemantauan realisasi penyaluran Bantuan Pangan berupa Beras, Daging dan Telur Ayam;
c) Pemetaan pendataan champion atau produsen pangan disetiap wilayah masing - masing, dan melakukan identifikasi strategi aksi untuk penanganan ketersediaan pangan dalam kondisi kemarau panjang;
d) Pemda dihimbau agar tetap melaksanakan operasi pasar dan melakukan pengendalian distribusi komoditi bahan pokok supaya mencegah terjadinya kepanikan pasar;
e) Satgas Ketahanan Pangan Daerah dihimbau untuk meninjau ketersediaan bahan pokok di pasaran dan dapat mewujudkan langkah konkret untuk menjamin ketersediaan bahan pokok bagi masyarakat.
2) Menghadiri kegiatan hari ke-2 kunjungan Tim Badan Pengawasan Keuangan Dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Bali dalam rangka Monitoring dan Evaluasi (Monev) Pelaksanaan Pengendalian Inflasi Kebutuhan Pokok/Primer di Kabupaten Buleleng yang merupakan road map Tahun 2022 - 2024 bertempat di Ruang Unit IV Kantor Bupati Buleleng yang dihadiri Analis Ketahanan Pangan DKPP Buleleng (Ni Made Atmadewi, S.P., M.A.P.), dan pihak terkait lainnya.