Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Buleleng menghadiri Sosialisasi dari pihak BPJS Kesehatan Kantor Cabang Buleleng pada hari Rabu, 12 Juli 2023 bertempat di ruang rapat Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kab. Buleleng yang dibuka oleh Kepala BKPSDM Buleleng dengan melibatkan Kepala BPJS Kesehatan Buleleng dan Kepala Bagian Mutu Layanan Kepersertaan - BKPSDM Buleleng sebagai narasumber, serta diikuti oleh peserta yang terdiri
dari Kasubbag Umum dan Keuangan DKPP Buleleng (drh. Luh Gede Ira Yuniariani), dan para perwakilan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) lainnya dilingkup Pemkab Buleleng.
Terdapat beberapa hal yang disampaikan dalam sosialisasi tersebut yaitu diantaranya :
a) Peserta diwajibkan mengunduh Aplikasi Mobile JKN pada perangkat mobile masing - masing;
b) Kepersertaan Kabupaten Buleleng untuk BPJS Kesehatan mencapai 97,25 % tetapi peserta aktifnya / UHC (Universal Health Coverage) hanya sebesar 71 %;
c) Hal tersebut yang menjadi hal mendesak dan harus diselesaikan per-30 Juli 2023 bahwa sebagai tanggung jawab masing - masing peserta dan diakomodir oleh dinas, yaitu diantaranya :
- untuk selalu memperbarui perubahan data diri, seperti perubahan pangkat/golongan, dan domisili
- bagi anak yang berumur 21 - 25 tahun berstatus masih kuliah, anak berumur > 25 tahun berstatus sudah bekerja (mengikuti kelompok sumber pemberi kerjanya), dan untuk yang belum bekerja (secara mandiri mengikuti kelas orang tuanya);
d) Pada poin (c) menjadi pantauan dan pengawasan oleh Bapak Pj Bupati Buleleng, karena mengingat capaian persentase UHC Kabupaten Buleleng masih 71 % yang semestinya mencapai > 75 %.