(0362) 21440
dkpp@bulelengkab.go.id
Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan

Forum Monitoring dan Evaluasi Pelaksanaan DAK Fisik Bidang Kelautan dan Perikanan (KP) Tahun Anggaran 2024

Admin dkpp | 17 Juli 2024 | 16 kali

Forum Monitoring dan Evaluasi Pelaksanaan DAK (Dana Alokasi Khusus) Fisik Bidang Kelautan dan Perikanan (KP) Tahun Anggaran 2024 yang akan diselenggarakan oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia pada tanggal 16 - 18 Juli 2024 bertempat di The Alana Yogyakarta Hotel & Convention Center. Forum ini bertujuan untuk meningkatkan efisiensi, efektivitas dan akuntabilitas kegiatan DAK Fisik Bidang Kelautan dan Perikanan pada instansi pengampu di seluruh Indonesia

Dalam kesempatan ini, Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Buleleng dihadiri oleh Kabid Produksi Perikanan (Maria Cornelia Lero Bhara, S.Pi) bersama Fungsional Perencana (Dewa Gede Rahjana Suthama, S.Pi). Adapun beberapa agenda pada forum tersebut, yaitu :

A) Pada pembukaan kegiatan, disampaikan gambaran kebijakan dan  Monev DAK KP 2024 yang akan dituangkan dalam aplikasi Monev DAK KP 2024. Desk akan dilaksanakan oleh Biro Perencanaan Setjen KKP didukung unsur - unsur dari Ditjen terkait lainnya

B) Paparan dari Deputi Kelautan Perikanan Bappenas, Ditjen Binabangda Kemendagri perihal pengelolaan DAK 2024 dan Rencana 2025, kemudian dilanjutkan dengan penginputan laporan pada aplikasi Monev DAK 2024 dan desk bersama Biroren KP dan Ditjen terkait.

C) Desk penginputan RK, laporan Triwulan I dan Triwulan II pada aplikasi Monev DAK KP 2024 sudah pada status Diverifikasi ditingkat Provinsi dan Pusat.

#kementeriankelautandanperikanan 

#kkpri 

#pemkabbuleleng 

#dkppbuleleng 

#BersamaKitaBisa