(0362) 21440
dkpp@bulelengkab.go.id
Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan

Rapat Koordinasi Sosialisasi Peta Ketahanan dan Kerentanan pangan (FSVA)

Admin dkpp | 22 Mei 2024 | 66 kali

Bidang Ketersediaan dan Kerawanan Pangan menyampaikan laporan hasil kegiatan Rapat koordinasi sosialisasi Peta Ketahanan dan Kerentanan pangan (FSVA) yang dilaksanakan di Kantor Camat Banjar dihadiri oleh Kabid Ketersediaan dan Kerawanan Pangan beserta staf serta dibuka dan diikuti oleh Sekcam Banjar dan Para peserta dari 17 Desa , Rapat berupa sosialisasi hasil penyusunan peta FSVA tahun 2023 dan rilis peta SKPG dari bulan Desember sampai dengan April tahun 2024 yang diharapkan dapat dijadikan bahan RTL penanganan desa yang mengalami situasi rentan pangan dan gizi baik di tingkat desa maupun kecamatan melalui kegiatan 2 yg dapat dilaksanakan dalam upaya mengantisipasi situasi rentan terhadap 3 indikator pangan dan gizi di masing-masing wilayah dalam hal ; Ketersediaan Pangan, Keterjangkauan pangan dan gizi serta pemanfaatan pangan dan gizi.Kegiatan disikapi secara antusias oleh peserta dari desa melalui diskusi.