Beranda/Berita/Peninjauan Kesiapan Rekanan Penggilingan Beras (PB) di Desa Giri Emas untuk Pengadaan Beras Cadangan Pangan Pemerintah Daerah (CPPD) Tahun 2024
Peninjauan Kesiapan Rekanan Penggilingan Beras (PB) di Desa Giri Emas untuk Pengadaan Beras Cadangan Pangan Pemerintah Daerah (CPPD) Tahun 2024
Admin dkpp | 31 Juli 2024 | 10 kali
Rabu, 31 Juli 2024
Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Buleleng melalui Bidang Distribusi dan Cadangan Pangan melaksanakan peninjauan kesiapan rekanan tempat Penggilingan Beras (PB) di Desa Giri Emas, Kecamatan Sawan sebagai pihak yang ditunjuk untuk pengadaan Beras Cadangan Pangan Pemerintah Daerah (CPPD) Tahun 2024 sebanyak 5.000 Kg. Kegiatan ini dihadiri Fungsional Analis Ketahanan Pangan (Nyoman Sukerni, S.H., M.Pd) bersama staf terkait.
Adapun hasil kegiatan peninjauan tersebut yaitu :
1) Kualitas Beras Medium yang tersedia sudah sesuai dengan standar yang diinginkan.
2) Untuk saat ini ketersediaan stok Beras masih sedikit karena belum terdapat musim panen di wilayah Desa Giri Emas.
3) Diharapkan pada bulan Agustus nanti Beras sudah tersedia sesuai permintaan untuk pemenuhan stok Beras CPPD Tahun 2024.