(0362) 21440
dkpp@bulelengkab.go.id
Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan

Dinas Ketahanan Pangan Dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Buleleng mengikuti kegiatan Jumat Krida dan Senam Krida di RTH (Ruang Terbuka Hijau) Taman Bung Karno

Admin dkpp | 20 Mei 2022 | 84 kali

Dinas Ketahanan Pangan Dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Buleleng mengikuti kegiatan Jumat Krida yang diselenggarakan oleh Pemkab Buleleng bertempat di RTH (Ruang Terbuka Hijau) Taman Bung Karno, Sukasada pada hari Jumat, 20 Mei 2022, yang terdiri dari :
1. Apel Krida yang dipimpin oleh Bupati Buleleng Bapak Putu Agus Suradnyana, ST;
2. Senam Krida dalam upaya meningkatkan kebugaran serta menjaga kestabilan imun tubuh;
3. Dirangkaikan dengan acara Public Campaign Zona Integritas bersama 4 Satuan Kerja yang terdiri dari Pengadilan Negeri Singaraja Kelas I-B, Pengadilan Agama Singaraja Kelas II, Kantor Pelayanan Pajak Pratama Singaraja, dan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II-B Singaraja.
Pada serangkaian kegiatan tersebut, berkesempatan hadir Sekretaris Daerah Kab. Buleleng Bapak Drs. Gede Suyasa, M.Pd bersama jajarannya, serta diikuti oleh Kepala DKPP Buleleng (I Gede Putra Aryana, S.Sos., MAP), Sekretaris DKPP Buleleng (Ir. Jon Benni Ariatman, MAP) beserta Pejabat Struktural, Pejabat Fungsional, dan para Staf dari masing - masing Bidang dan Sekretariat DKPP Buleleng, terdapat juga jajaran SKPD/BUMD/Lembaga di lingkup Pemkab Buleleng.
Selain itu, DKPP Buleleng juga melaksanakan Teknis Pengelolaan Bank Sampah Unit Nafas Dunia dalam bentuk pengumpulan, pemilahan, serta penimbangan terhadap sampah plastik, kertas, dan kaca, dimana hal ini sesuai dengan percepatan pelaksanaan Peraturan Gubernur Bali Nomor 47 Tahun 2019 Tentang Pengelolaan Sampah Berbasis Sumber yang menjelaskan bahwa tempat seperti Kantor Instansi/Lembaga, Rumah Tangga, ataupun tempat lainnya yang menghasilkan sampah agar dapat mengelola sampahnya sendiri untuk mengurangi jumlah timbunan sampah di lingkungan sekitarnya.
"Jiwa dan Hati DKPP, Bersama Kita Bisa"