Beranda/Berita/GELAR PANGAN LOKAL & GERAKAN PANGAN MURAH
GELAR PANGAN LOKAL & GERAKAN PANGAN MURAH
Admin dkpp | 23 Maret 2025 | 48 kali
GELAR PANGAN LOKAL & GERAKAN PANGAN MURAH
Minggu, 23 Maret 2025, Gelar Pangan Lokal (GPL) & Gerakan Pangan Murah (GPM) berlokasi di Car Free Day - Jalan Ngurah Rai (depan Taman Kota Singaraja) yang menyediakan berbagai jenis sembako seperti Beras, Bawang Merah, Bawang Putih, Cabai, Minyak Goreng, Gula, Buah - Buahan, Sayuran, dan beberapa produk olahan pangan lokal khas Buleleng yang dipasok oleh distributor dan para pelaku usaha UMKM.
Pada kesempatan ini hadir Wakil Bupati Buleleng Gede Supriatna SH., Sekda Buleleng, Ketua DPRD Buleleng, serta turut hadir para pimpinan SKPD, dan masyarakat Buleleng.
GPL & GPM ini diselenggarakan Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) sebagai upaya pengendalian inflasi dengan menjaga stabilitas pasokan dan harga komoditas pangan khususnya menjelang Hari Besar Keagamaan seperti Nyepi dan Idul Fitri mendatang, serta untuk mempromosikan pangan hasil produksi maupun olahan dari Buleleng.
Diharapkan masyarakat yang hadir dapat memaksimalkan kegiatan ini dengan berbelanja untuk memenuhi kebutuhan sehari hari ataupun hari raya keagamaan, kemudian bagi para pelaku UMKM agar terus meningkatkan produksi pangan lokal dengan tetap menjaga kualitasnya.