Penyuluh Perikanan Kabupaten Buleleng melaksanakan kegiatan pada tanggal 17 & 18 Mei 2022, yaitu diantaranya :
1. Mengikuti Zoom Meeting perihal Pembukaan Pelatihan Dasar Penyuluh Perikanan CPNS Jabatan Fungsional Pengelola Ekosistem Laut dan Pesisir, dan Pelatihan Kompetensi Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah Level 1 yang diselenggarakan oleh Balai Besar Riset Budidaya Laut dan Penyuluhan Perikanan (BBRBLPP) Gondol, Buleleng - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP);
2. Updating terkait Profil Kelompok Masyarakat Pengawas (Pokmaswas) Penimbangan Lestari, Desa Baktiseraga, Kec. Buleleng;
3. Pembinaan terkait teknis pembuatan Kolam Budidaya Ikan Nila dan membahas mengenai jadwal pembinaan oleh DKPP Buleleng pada Kelompok Pembudidaya Ikan (Pokdakan) Mina Empelan Sari, Desa Tinggarsari, Kec. Busungbiu;
4. Menghadiri acara Silaturrahmi/Halal Bihalal bersama Keluarga Besar Balai Besar Riset Budidaya Laut dan Penyuluhan Perikanan (BBRBLPP) Gondol, Buleleng, Bali dengan tema "Satukan Hati, Kuatkan Silaturrahmi";
5. Koordinasi dengan Pengurus Kelompok Usaha Bersama (KUB) Manik Segara, Desa Pengastulan, Kec. Seririt perihal jadwal kegiatan Sosialisasi Asuransi Ketenagakerjaan yang akan dilaksanakan oleh BPJS Ketenagakerjaan Cabang Buleleng kepada Pelaku Utama/Usaha Sektor Kelautan dan Perikanan;
6. Menginput dan revisi KUSUKA (Kartu Pelaku Usaha Bidang Kelautan dan Perikanan) pada Aplikasi Satu Data Kelautan dan Perikanan, dan mengolah data Laporan Penyuluh Perikanan Provinsi NTB;
7. Menghadiri Rapat terkait pergantian Ketua KUB Mina Murti, Desa Penuktukan, Kec. Tejakula;
8. Bersama Fungsional Pembina Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan DKPP Buleleng, dalam rangka melakukan Pembinaan terkait Kelembagaan Pelaku Utama Sektor Kelautan dan Perikanan pada Pokdakan Mina Kembang Sejati, Desa Selat, Kecamatan Sukasada, dengan tujuan untuk meningkatkan wawasan dalam berorganisasi, tata kelola kelompok, kapasitas, serta kapabilitas pengurus dan anggota kelompok
9. Koordinasi perihal persiapan kegiatan pembinaan yang akan dilaksanakan oleh DKPP Buleleng di Pokdakan Matsya Gedong Sari, Desa/Kecamatan Tejakula;
10. Bersama Tim Lembaga Pengelola Modal Usaha Kelautan dan Perikanan (LPMUKP), dalam rangka fasilitasi Akses Permodalan pada Pelaku Utama Pemasar Ikan di Desa/Kecamatan Kubutambahan;
11. Monitoring perkembangan Usaha Budidaya Ikan Nila di Pokdakan Werdi Weri, Desa Bontihing, Kec. Kubutambahan, yang saat ini masih dalam proses pengolahan tanah kolam;
12. Peninjauan serta koordinasi mengenai kegiatan pembuatan Garam Tradisional Lokal Bali di Kelompok Usaha Garam Rakyat (KUGAR) Sarining Pertiwi I, Desa/Kecamatan Tejakula;
13. Bertempat di KUGAR Sarining Pertiwi II, Desa/Kecamatan Tejakula, dalam rangka koordinasi perihal kegiatan pembuatan Garam Tradisional Lokal Bali dan kendala dalam pemasaran Garam Palungan;
14. Memfasilitasi Anggota KUB Astiti Amerta terkait Proposal Bantuan Pemerintah dan updating data KUSUKA (Kartu Pelaku Usaha Bidang Kelautan dan Perikanan);
15. Koordinasi dengan Kelompok Pengolah dan Pemasar (Poklahsar) Bandeng Srikandi, Desa Sanggalangit, Kec. Gerokgak terkait rencana kegiatan kelompok pada Bulan Bakti Gotong Royong;
16. Monitoring perkembangan pembuatan Kolam Lobster Air Tawar di Pokdakan Kapok Bersatu, Desa Bubunan, Kecamatan Seririt;
17. Mengikuti Video Conference dengan topik perihal Pembiayaan Usaha Untuk Pelaku Utama Perikanan dan Agen BNI yang diselenggarakan oleh Pusat Pelatihan dan Penyuluhan Kelautan dan Perikanan - KKP melalui Zoom Meeting;
18. Meninjau perkembangan Ikan Nila di Pokdakan Cendana Sari, Desa Sambangan, Kec. Sukasada;
19. Ikut serta dalam pembuatan Video Akses Pasar Hasil Perikanan Tangkap di kelompok binaan;
20. Fasilitasi Akses Pasar antara KUB Sari Mekar Segara dan Pelaku Usaha Pemasar Ikan;
21. Fasilitasi Akses Pasar KUB Tambak Sari, Desa Bungkulan, Kecamatan Sawan dengan produksi hasil tangkapan berjenis Ikan Kembung sebanyak 102 Kg. Namun hasil tangkapan tersebut menurun disebabkan cuaca buruk belakangan ini;
22. Bersama Anggota KUB Segara Ning, dalam rangka penyerahan Surat Himbauan/Rekomendasi Izin Pembelian BBM untuk kegiatan operasional Pelaku Utama/Usaha Sektor Kelautan dan Perikanan dari Kepala DKPP Buleleng kepada pihak Pertamina, khususnya di beberapa pengelola SPBU di Kab. Buleleng;
23. Mengikuti Pelatihan Daring/Online mengenai Teknik Penangkapan Ikan Dengan Menggunakan Pancing Tonda.
"Jiwa dan Hati DKPP, Bersama Kita Bisa"