(0362) 21440
dkpp@bulelengkab.go.id
Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan

ZOOM MEETING RAPAT MENDUKUNG PROGRAM MAKAN BERGIZI GRATIS

Admin dkpp | 16 Januari 2025 | 97 kali

ZOOM MEETING RAPAT MENDUKUNG PROGRAM MAKAN BERGIZI GRATIS
Kamis, 16 Januari 2025, Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Buleleng mengikuti Zoom Meeting Rapat Mendukung Program Makan Bergizi Gratis (MBG) melalui pengawasan dan pengujian keamanan dan mutu pangan segar yang digelar oleh Badan Pangan Nasional dan Badan Gizi Nasional. Pada zoom meeting ini, DKPP Buleleng dihadiri Fungsional Analis Ketahanan Pangan (Luh Pastiniasih, S.TP., M.Si.).
Hal yang dapat ditindaklanjuti berupa inventaris persediaan rapid test kit untuk mendukung sampling dan pengujian pangan segar, mempercepat pengadaan rapid test kit pada anggaran dekonsentrasi Provinsi Bali yang bersumber dari APBN, dan melakukan validasi terhadap titik lokasi Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) yang ada di masing - masing wilayah. Titik lokasi SPPG umumnya tersebar di lokasi pemberian Makan Bergizi Gratis, sementara untuk di Provinsi Bali hanya Kabupaten Jembrana yang menjadi sasaran titik SPPG pada 2025.