Beranda/Berita/DKPP Buleleng Mengikuti Zoom Meeting Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi Daerah
DKPP Buleleng Mengikuti Zoom Meeting Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi Daerah
Admin dkpp | 17 Juli 2023 | 34 kali
Senin, 17 Juli 2023
Bertempat di Ruang Rapat Kantor Bupati Buleleng, Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Buleleng mengikuti Zoom Meeting Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Inflasi Daerah yang dipimpin oleh Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Jenderal Polisi (Purn) Prof. Drs. H. Muhammad Tito Karnavian, M.A., Ph.D. dengan melibatkan kementerian/lembaga terkait lainnya, kemudian diikuti oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Buleleng (Ni Made Rousmini, S.Sos.,M.A.P.), perwakilan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Buleleng, Analis Ketahanan Pangan DKPP Buleleng (Ni Made Atmadewi, S.P., M.A.P.), serta jajaran instansi/lembaga terkait ditingkat Provinsi maupun Kabupaten/Kota se-Indonesia yang tergabung dalam Tim Satgas Ketahanan Pangan Daerah.
Pada rakor ini, disampaikan tingkat inflasi hingga Juni 2023 (secara year to year) relatif lebih terkendali dibandingkan dengan Tahun 2022, jika inflasi bulanan Juni 2023 dapat dijaga rentang idealnya maka inflasi pada pertengahan 2023 akan tetap terkendali. Perkembangan harga pada bulan Juni 2023 untuk komoditi Beras kualitas tertentu ada peningkatan dibanding dengan harga bulan Juni. Komoditas yang biasanya berperan dalam terjadinya inflasi pertengahan tahun juga masih akan berpotensi di pertengahan tahun 2023 seperti daging Ayam Ras, Telur Ayam Ras, Cabai Merah, Bawang Putih. Sementara itu, IPH (Indeks Perkembangan Harga) ditingkat kabupaten/kota cukup stabil.
Direktur Barang Kebutuhan Pokok dan Barang Penting (Bapokting) - Kementerian Perdagangan Bambang Wisnu Broto M.M. menyampaikan bahwa sejak Januari 2023 hingga kini lebih dari 1,7juta Ton Minyak Goreng telah di distribusikan. Total pendistribusian Minyak Goreng Rakyat periode Juli sebesar 31,3% dari target DMO (Domestic Market Obligation) pada bulan Juli 2023 sebanyak 27,20% Minyak Goreng di MO dalam bentuk Minyak Kita atau 25,529 Ton. Data pada SP2KP (Sistem Pemantauan Pasar dan Kebutuhan Pokok) menjadi sumber penyusunan IPH dan dimanfaatkan secara kolaboratif oleh Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota. Data panduan harga Dinas Perdagangan juga dimanfaatkan oleh instansi lain, jumlah ini meningkat pesat dari sebelumnya yang hanya memantau 90 Kabupaten/Kota di seluruh Indonesia namun kini menjadi 4 kali lipatnya.