(0362) 21440
dkpp@bulelengkab.go.id
Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan

Ukuran Pakan yang Diberikan Harus Sesuai dengan Ukuran Ikan

Admin dkpp | 19 Oktober 2020 | 2936 kali

Pakan adalah salah satu kebutuhan yang harus dipenuhi oleh pembudidaya agar ikan bisa tetap tumbuh hingga berukuran siap konsumsi. Namun, pembudidaya pemula kadang kurang memahami bahwa ukuran pakan ikan yang akan diberikan harus disesuaikan dengan ukuran ikan. 

Ikan bisa diberikan pakan buatan (komersil) atau pakan alami. Pakan yang bagus untuk ikan adalah pakan yang mengandung protein, karbohidrat, dan lemak. Pakan buatan terbagi menjadi dua jenis, yaitu pakan tenggelam dan pakan mengapung. Saat ini, tidak sulit untuk mendapatkan pakan buatan karena sudah banyak toko yang menjualnya. Sementara itu, untuk pakan alami yang biasa diberikan adalah pakan nabati atau hewani.

Anda harus menyesuaikan kandungan pakan dengan kebutuhan gizi ikan agar ikan bisa tumbuh lebih pesat. Pakan buatan ataupun pakan alami sama-sama memiliki kandungan yang baik untuk ikan.

Selain kandungan, hal lain yang harus diperhatikan adalah ukuran pakan ikan. Mengatur ukuran pakan sangat penting untuk mempercepat proses pemanfaatan kandungan di dalam pakan. Ukuran yang sesuai dapat menyebabkan pakan mudah dicerna, baik untuk pakan alami maupun pakan buatan. 

Ukuran pakan harus disesuaikan dengan ukuran bukaan mulut ikan, baik ke atas maupun ke samping. Jika ukuran pakan tidak disesuaikan dengan ukuran bukaan mulut ikan, pakan tersebut tidak bisa dimakan oleh ikan. Ikan pun akan mengalami kekurangan makan dan bisa menyebabkan sifat kanibalisme tumbuh. Sifat kanibalisme tersebut menyebabkan ikan akan saling menyerang dan memakan ikan yang kalah.

Ikan yang baru dipelihara tidak bisa langsung besar, pasti berasal dari ukuran benih atau kecil. Setelah dirawat, ikan tersebut baru akan membesar secara perlahan. Seiring dengan pertumbuhan ukuran tubuh ikan, ukuran pakan yang digunakan juga akan semakin membesar. 

Biasanya, benih ikan yang baru ditebar berukuran 8—10 cm dengan bobot sekitar 8—15 gram. Anda bisa memberikan pakan berdiameter 1—2 mm. Ukuran tersebut bisa langsung masuk ke mulut ikan. Setelah ikan tumbuh membesar, ukuran diameter pakan bisa diganti menjadi 3—5 mm.

Sumber : https://www.pertanianku.com/ukuran-pakan-yang-diberikan-harus-sesuai-dengan-ukuran-ikan/