Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti melepas 69.005 ekor dari jumlah total 69.305 lobster pasir dan lobster mutiara hasil dari penggagalan penyelundupan ke luar negeri di perairan Pulau Cemara, Karimun Jawa. Menteri Susi mengatakan, pihaknya sengaja menyisihkan sejumlah benih lobster hasil selundupan tersebut untuk dijadikan barang bukti.
“Jadi kita sisakan 300 ekor untuk dijadikan barang bukti hasil penggagalan penyelundupan ini,” kata Susi, seperti dikutip Merdekacom, Sabtu (13/4).
Dia menyebut bahwa yang dilakukan selama ini demi menyelamatkan biota laut dari ancaman kepunahan. Warga di tepi perairan Pulau Cemara juga diharapkan untuk turut serta melestarikan lobster.
“Jangan menebar jaring sampai satu kilometer dari titik pelepasliaran. Sebaiknya warga menjaga perairan yang indah ini dari sampah plastik. Berdasarkan pencapaian sumber daya ikan yang berhasil diselamatkan oleh Kepolisian setara dengan Rp10 miliar,” tegas Susi.
Sebelumnya, pasca-operasi tangkap tangan yang dilakukan oleh Polres Tanjung Jabung Barat, Jambi, bersama BKIPM Jambi tersebut, sebanyak 69.005 ekor benih lobster itu langsung dibawa ke Jawa Tengah untuk dilepasliarkan kembali oleh Menteri Kelautan dan Perikanan.
Sumber : https://www.pertanianku.com/menteri-susi-lepas-69-005-benih-lobster-hasil-selundupan-ke-perairan/