Di dunia ikan hias, apakah Anda pemula dan ingin memeliharanya di rumah? Jenis ikan hias kecil tampaknya sangat cocok untuk Anda pelihara. Pasalnya, selain harganya terjangkau, untuk memeliharanya juga tidak akan membuat Anda kerepotan. Apalagi dengan pengetahuan yang minim.
Kira-kira, jenis ikan hias kecil apa saja yang cocok untuk dipelihara oleh Anda yang pemula. Yuk, simak ulasan berikut ini agar Anda tidak salah memilih.
Ikan guppy memiliki bentuk tubuh yang kecil, kepalanya agak runcing, warna tubuhnya terang dan kontras, siripnya menjuntai indah. Sangat memberi kesan menawan jika ikan guppy berada di dalam akuarium. Jenis ikan hias kecil air tawar ini lebih menawan jika dipelihara dalam jumlah banyak.
Selain menawan, ikan hias kecil air tawar ini juga masih diminati banyak pasar ikan hias. Mereka sudah dikenal bisa hidup tahan lama di dalam akuarium, meskipun tidak menggunakan bantuan alat oksigen di dalamnya.
Terdapat berbagai jenis ikan platy. Untuk menentukan jenisnya, mereka dinilai dari ekor dan warnanya. Namun, tetap saja mereka masuk ke daftar ikan hias kecil air tawar yang mudah dirawat oleh pemula. Layaknya ikan guppy, ikan platy juga bisa hidup tahan lama.
Ikan-ikan ini juga dikenal sangat mudah berkembang biak. Jadi, jika Anda memiliki niat untuk tidak mengganti-ganti ikan di akuarium, sebaiknya menggunakan akuarium ukuran besar untuk memelihara ikan platy ini.
Ikan molly termasuk ikan hias kecil dengan kepribadian kalem. Mereka juga termasuk ikan yang pandai bergaul dengan ikan lainnya. Ukurannya yang sekitar 12 cm ini, dikenal tidak sulit dalam urusan pakan. Anda bisa memberinya pelet atau cacing beku, semuanya disukai ikan molly. Keunggulan lainnya, yaitu mereka juga bisa hidup tahan lama meskipun tanpa bantuan pompa oksigen.
Melihat sosoknya yang memiliki ragam warna cantik dan memukau, tak heran para pecinta ikan cupang akan meletakkannya di vas kaca yang cantik. Jadi bisa membuat ruangan rumah terlihat menarik. Jenis ikan hias kecil ini lebih baik dipelihara dalam kondisi sendiri. Sebab, mereka mudah sekali bertarung jika bersama dengan ikan cupang lainnya dalam satu akuarium.
Inilah salah satu jenis ikan hias kecil air tawar tropis yang populer. Mereka berasal dari perairan Amerika Selatan. Ikan neon atau ikan injel sering disebut sebagai permata ikan hias kecil. Dengan tubuh biru dan ekor merah terang, ikan neon menciptakan percikan warna yang sangat menarik dari dalam akuarium.
Sumber : https://www.pertanianku.com/jenis-ikan-hias-kecil-yang-tidak-mudah-mati/