(0362) 21440
dkpp@bulelengkab.go.id
Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan

Intip Prospek Bisnis Ikan Patin yang Menggiurkan

Admin dkpp | 09 Desember 2019 | 632 kali

Sejak beberapa tahun belakangan ini permintaan terhadap daging ikan patin mengalami kenaikan  tiap tahunnya. Pada 2016 sudah tercatat sebanyak 340 ribu ton daging ikan patin yang dipasarkan dan meningkat menjadi 438 ribu ton pada tahun berikutnya. Yuk, simak prospek bisnis ikan patin yang menggiurkan.

Patin termasuk komoditas ikan air tawar yang sudah populer di masyarakat Indonesia. Tidak heran, jika permintaan daging patin selalu mengalami kenaikan, baik itu dari dalam negeri maupun luar negeri.

Kementerian Kelautan dan Perikanan telah mengeluarkan kebijakan larang impor ikan patin. Kebijakan ini menimbulkan dapat positif terhadap permintaan dan produksi ikan patin dalam negeri sehingga menguntungkan para pembudidaya lokal.

Pada 2018 produksi ikan patin ditargetkan mencapai angka 602 ribu ton. Jika satu kilogram ikan patin dihargai Rp15 ribu, total keuntungan yang dapat dihasilkan dari produksi ikan patin pada 2018 adalah sebesar Rp9 triliun.

Besarnya pendapatan yang bisa dihasilkan dari produksi ikan patin tentunya akan menimbulkan efek domino terhadap penyedia pakan, benih, obat-obatan, dan beberapa komoditas yang masih terikat dalam bisnis ikan patin.

Pada 2014 hingga 2017, permintaan ikan patin secara nasional terjadi peningkatan rata-rata sebesar 21,9 persen setiap tahunnya. Bukan hanya permintaan, produksi ikan patin nasional juga mengalami kenaikan sebesar 28,91 persen setiap tahunnya.

Dampak positif yang ditimbulkan dari permintaan yang membludak membuat prospek bisnis ikan patin sendiri semakin membaik dan positif. Pasalnya, yang diuntungkan bukan saja pembudidaya ikan patin, melainkan para pelaku usaha yang mendukung jalannya usaha budidaya ikan patin.

Pasokan pakan yang harus dipasok sebesar 1,02 juta ton. Kisaran harga pakan setiap satu kilogram adalah sebesar Rp9.000 hingga Rp10.000. Jika dikalikan dengan jumlah pakan yang dipasok, akan menghasilkan keuntungan yang besar. 

Agar budidaya menghasilkan panen yang optimal, penggunaan benih unggulan merupakan kunci utama. Benih patin unggulan yang berasal dari dalam negeri adalah patin perkasa. Benih tersebut sudah dirilis oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan sejak 12 Juli 2018.

Bagi Anda yang tertarik untuk mengetahui lebih jauh lagi apa itu patin perkasa dan bagaimana cara mendapatkan keuntungan dari budidayanya bisa membaca buku Panduan Praktis Budidaya Patin Perkasa. Buku yang diterbitkan oleh Penebar Swadaya ini dapat membantu Anda dalam menekuni bisnis ikan patin sehingga menghasilkan keuntungan optimal.