Durian menjadi salah satu buah eksotis yang dijadikan kontes dan berlangsung meriah hampir di seluruh negara. Kontes durian hampir rutin dilakukan oleh beberapa negara. Namun, kontes durian di Indonesia masih belum diadakan rutin karena jadwal panen durian yang selalu berubah-ubah sehingga jadwal kontes durian mengikuti musim panen buah.
Kontes yang terus berlangsung pastinya disebabkan oleh peminat yang banyak. Kontes durian bertujuan mencari buah durian yang paling berpotensi unggul. Bagi Anda pencinta durian dan ingin ikut kontes durian, sebaiknya pelajari terlebih dahulu dengan baik buah durian. Anda bisa membaca buku Durian: Pengetahun Dasar untuk Pecinta Durian. Dalam buku tersebut membahas durian secara lengkap dan menarik.
Dalam ajang perlombaan mencari durian unggulan, terdapat beberapa parameter penilaian yang menentukan pemenangnya. Secara umum, parameter tersebut terbagi menjadi tiga kelompok berikut.
Penilaian pada kelompok pertama harus memiliki rasa daging buah yang manis, gurih, dan sedikit pahit. Ketebalan daging buah yang tebal lebih disukai. Daging buah berwarna jingga dan kuning. Bahkan, sekarang pada kelompok pertama terdapat buah berwarna merah yang sedang ngetren. Tekstur dari daging buah lembut dan sedikit berserat. Selain itu, kadar air daging buah sedikit sehingga buat menjadi lebih kering.
Kelompok penunjang
Pada kelompok selanjutnya, buah yang tidak berbiji lebih disukai atau biji kempes/kisut. Bentuk buahnya bulat seperti bola karena bagian buah yang dapat dimakan (edible portion) lebih tinggi persentasenya. Kulit buah sebaiknya tipis dan tidak mudah merekah agar daging buah tidak hambar.
Empulur (plasenta) buah sempit atau juring (tempat daging buah) dipenuhi oleh ponge. Aroma buah yang disenangi adalah tingkat sedang daripada buah yang beraroma kuat ataupun buah yang tidak mengeluarkan aroma.
Kelompok keunikan
Faktor unik yang menjadi penilaian kelompok ini adalah after taste atau rasa yang tertinggal setelah buah sudah ditelan menimbulkan kesan rasa vanili, kopi, atau caramel. Satu juring satu ponge (ponge tunggal) lebih disukai dibandingkan dalam satu juring terdapat 3—6 ponge. Buah dapat disimpan dalam suhu ruangan hingga 5—6 hari tanpa terjadi penurunan kualitas daging buah yang berarti.
Kelompok unik biasanya memiliki buah berukuran kecil (handfruit) yang dapat habis dimakan sendiri sehingga bobotnya hanya sekitar 0,7—1 kg. Warna kulit buah yang disukai berwarna hijau cerah dibanding buah yang berwarna abu-abu, kecokelatan, dan kuning.
Sumber :https://www.pertanianku.com/cara-memenangkan-kontes-durian-pemula-wajib-tahu/